Dalam rangka memperingati HUT RI ke-79, SD Strada Santo Petrus menggelar lomba-lomba pada 16 Agustus 2024 dengan tema “Dengan Semangat Kemerdekaan, kita wujudkan Indonesia Emas”. Kegiatan dimulai dengan pembelajaran terlebih dahulu dilanjutkan dengan kegiatan perlombaan yang dibagi menjadi beberapa bagian, diantaranya kelas 1 mewarnai gambar dan joget bola

Kelas 2 estafet hanger dan pindah kardus

Kelas 3 memindahkan air dan True or False

Kelas 4 estafet bola pingpong dan makan biskuit

Kelas 5 ulat kardus dan meniup bola pingpong

Kelas 6 corong bola dan memindahkan sedotan.

Pada kegiatan menyambut HUT RI ke-79 ini para peserta didik terlihat senang dan bersemangat. Kegiatan yang diadakan ini diharapkan dapat meningkatkan rasa persatuan dan kerjasama serta menumbuhkan semangat nasionalisme di kalangan peserta didik SD Strada Santo Petrus. Merdeka!
Salam AMDG.

Sebarkan artikel ini